Tradisi yang diiringi dengan kesenian Gendang Beleq ini tidak hanya menjadi perayaan budaya, namun juga mencerminkan keberhasilan kolaborasi antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban umum.
Kehadiran polisi dalam setiap kegiatan adat menunjukkan komitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran prosesi budaya tersebut. Diharapkan, kegiatan tradisi adat Nyongkolan ini dapat terus dilaksanakan dengan suasana yang aman dan damai, serta menjadi contoh bagaimana budaya dan keamanan bisa berjalan beriringan.