Scroll untuk baca artikel
Berita

Langkah Menuju Profesionalisme, Sat Reskrim Polres Bima Gelar Analisis dan Evaluasi

×

Langkah Menuju Profesionalisme, Sat Reskrim Polres Bima Gelar Analisis dan Evaluasi

Sebarkan artikel ini

Bima, NTB (29/8) – Senin (26/09/24) pukul 08.00. WITA anggota Satuan Reserse Kriminal Umum (Sat Reskrim) Polres Bima Polda NTB melaksanakan proses analisis dan evaluasi kinerja.

Kegiatan itu dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Bima Iptu Abdul Malik SH di ruang gelar perkara Polres Bima.

Analisis dan evaluasi ini diterapkan sebagai salah satu arahan dari Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K.,

Dalam arahannya Kasat Reskrim menyoroti pentingnya melakukan peninjauan mendalam terhadap kinerja, dengan tujuan untuk meningkatkan mutu dan mengatasi potensi kelemahan.

“Tujuan utamanya adalah mencapai kesempurnaan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diemban”. Ungkap Kasat.

Baca Juga :  Gerak Cepat Dalam 3 Jam Polsek Soromandi Berhasil Meringkus Terduga Pelaku Penganiayaan di Desa Kananta

Dikatakannya, proses analisis dan evaluasi kinerja ini, diharapkan dapat mengurangi risiko terkait kekurangan atau kelemahan dalam pelaksanaan tugas oleh anggota Sat Reskrim.

Pendekatan ini juga mencerminkan komitmen Polres Bima untuk terus mengasah profesionalisme serta efektivitas anggota dalam menjalankan tugas-tugas penegakan hukum.

Langkah analisis dan evaluasi kinerja ini adalah bagian integral dari manajemen kinerja organisasi, termasuk di dalamnya Polres Bima dengan mengidentifikasi potensi masalah dan menemukan solusi yang sesuai.

Kasat juga menekankan anggota Sat Reskrim dapat terus meningkatkan kualitas kinerja dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah tanggung jawab Polres Bima

Diakhir arahannya Iptu Abdul Malik SH, menyampaikan agar personel Sat Reskrim yang dipimpinnya rutin melaksanakan sosialisasi hukum di Masyarakat.

Baca Juga :  Sempat Buron, Dua Terduga Pelaku Curanmor ini Berhasil Diamankan Polsek Monta

Melalui upaya ini, diharapkan anggota Sat Reskrim mampu memberikan layanan yang lebih unggul, meningkatkan efisiensi kerja, dan memastikan kelanjutan penegakan hukum yang berintegritas. Tutupnya.