Lombok Utara (NTB) – Kapolres Lombok Utara AKBP Agus Purwanta S.I.K., menghadiri kegiatan Panen raya padi serentak 14 Provinsi, bertempat di Dusun Serimbun, Desa Dangiang Kecamatan Khayangan, Kabupaten Lombok Utara (KLU), Senin (7/4/2026), terpantau di lapangan yang hadir diantaranya, Waki Bupati Lombok Utara Kusmalahadi Syamsuri, Dandim 1606 Lombok Mataram, unsur Bulog NTB, Kepala BPS Lombok Utara, Kepala BWS NTB, Pimpinan PT Pupuk Indonesia NTB, Kepala BSIP NTB, Asisten II Lombok Utara, Kepala OPD Lingkup Pemda KLU, Camat Kayangan Siti Rukayah, Kepala UPT DKPPP Se Kabupaten Lombom Utara, FORKOMPIMCAM Kecamatan Khayangan, Kades Dangiang, Anggota Polsek Khayangan, BKTM Desa Dangiang, Kelompok Tani Serimbun ,para Toga dan tomas
Kepala Dinas pertanian dan perikanan Trednahadi, SP. dalam sambutannya menyebutkan, kelompok tani yang berada di Dusun Serimbun Sari Desa Dangiang, kemudian potensi untuk di Dangiang ini yang dapat di panen 50 hektar, adapun aspirasi dari kelompok tani di Desa Dangiang berharap untuk mendapatkan bantuan berupa bibit.
Disini ini, tambah Tresna, indek pertanian padi hanya di tanam 1 tahun sekali karena kendala dengan air, seraya dirinya berharap muda- mudahan kedepannya kelompok tani di Dagiang mendapatkan bantuan berupa bibit maupun pupuk
“Kita ini hanya dapat mengusulkan untuk bantuan bibit maupun pupuk ke pusat, akan tetapi belum tentu apa yang kita usulkan akan di berikan semuanya dari pusat” ujarnya
Lebih lanjut dituturkannya, pihaknya juga sering berkoordinasi dengan Bapak Kapolres Lombok Utara terkait dengan jagung begitupulah ke bapak Dandim dengan padi, dan di Dangiang ini juga hasil pertaniannya tidak di jual tapi untuk di cadangkan sebagai ketahanan pangan,
“Saya ucapkan terima kasih kepada pelaksana, meskipun acaranya dadakan alhamdulillah berjalan dengan lancar” tutup Tresnahadi
Sementara itu, Wakil Bupati Lombok Utara KUSMALAHADI, ST. MT mengawali sambutannya, menyampaikan salamnya Bapak Bupati karena beliau berhalangan hadir
“Alhamdulillah sekarang ini kita akan serentak panen padi 14 provinsi, dan hari ini momen kita berbahagia karena salah satu program Presiden RI yaitu asta cita bisa kita laksanakan” imbuh Wabup
Ia menyebutkan diri ingin di Khayangan mudahan masalah air ada anggaran untuk membangun bendungan, dan dirinya juga ingin kedepannya dari hasil panen ini bagus
“Saya berharap kepada petani untuk dapat kedepannya semakin di pertahankan, dan saya ucapkan selamat kepada petani mudahan hasil panen meningkat” pungkasnya
Rangkaian acara dilanjutkan dengan Zoom metting yang mana di pimpin langsung oleh Bpk Presiden H. PRABOWO SUBIANTO, bersama dengan menteri pertanian. dilanjutkan dengan Pelaksanaan panen raya dan pengilingan padi.