Binkam

Hangat dan Inspiratif, Polwan Polda NTB Gelar Tatap Muka Bersama Ibu Asuh

×

Hangat dan Inspiratif, Polwan Polda NTB Gelar Tatap Muka Bersama Ibu Asuh

Sebarkan artikel ini

 

Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai kegiatan tatap muka yang dilaksanakan para Polisi Wanita (Polwan) Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) bersama ibu asuh mereka, Ny. Santi Hadi Gunawan.

Bertempat di Ballroom Hotel Lombok Raya, Kota Mataram, Kamis (17/04), acara ini dihadiri oleh seluruh personel Polwan dari satuan kerja maupun satuan wilayah di lingkungan Polres jajaran Polda NTB.

Dalam kegiatan yang bertujuan mempererat silaturahmi dan memperkuat motivasi kerja ini, hadir pula sejumlah pejabat tinggi Polda NTB. Turut mendampingi, Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda NTB, Kombes Pol. I Dewa Made Adnyana, S.I.K., S.H., M.H., yang juga merupakan Pembina Polwan Polda NTB, serta Kabid Propam Polda NTB, Kombes Pol. Dedy Darmawansyah, S.I.K., S.H., M.H., selaku pengawas personel Polwan.

Ketua Ranting Bhayangkari Sedaerah NTB juga turut ambil bagian dalam kegiatan yang berlangsung penuh keakraban tersebut.

Dalam sambutannya, Ny. Santi Hadi Gunawan memberikan pesan inspiratif kepada seluruh Polwan yang hadir. Ia menekankan pentingnya menjaga integritas, profesionalisme, serta peran aktif Polwan dalam membangun citra positif Polri di tengah masyarakat.

“Polwan memiliki tanggung jawab besar, tidak hanya sebagai pelindung dan pelayan masyarakat, tetapi juga sebagai teladan. Jaga semangat, jaga etika, dan teruslah berkarya dengan hati,” ujar Ny. Santi penuh semangat.

Acara tersebut juga diisi dengan sesi dialog terbuka, di mana para Polwan diberi kesempatan untuk menyampaikan aspirasi dan pengalaman mereka dalam bertugas. Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat hubungan emosional serta membangun komunikasi yang harmonis antara Polwan dan pembina maupun pengawas mereka.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dan pemberian penghargaan kepada segenap Personel Polwan Polda NTB yang telah menorehkan prestasi membanggakan.