Binkam

Bhabinkamtibmas Desa Tambak Sari Hadiri Penutupan Lomba Volly KKN UTS, Wujud Kepedulian terhadap Generasi Muda

×

Bhabinkamtibmas Desa Tambak Sari Hadiri Penutupan Lomba Volly KKN UTS, Wujud Kepedulian terhadap Generasi Muda

Sebarkan artikel ini

Sumbawa Barat NTB , 12 Juli 2025 – Bhabinkamtibmas Desa Tambak Sari Kecamatan Poto Tano, Brigadir Panji Salim Perdana, menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan dalam kegiatan penutupan Lomba Bola Volly tingkat Kecamatan yang berlangsung di Lapangan Volly Desa Tambak Sari pada Sabtu malam, 12 Juli 2025 pukul 20.00 Wita hingga selesai.

Kegiatan pertandingan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) Tahun 2025 yang tengah melaksanakan program pengabdian masyarakat di Desa Tambak Sari. Acara penutupan diawali dengan laga final tim putra dan putri, dilanjutkan dengan pembagian hadiah kepada para pemenang.

Dalam kegiatan ini, Brigadir Panji tidak hanya bertugas sebagai pengaman, namun juga aktif berinteraksi dan memberikan motivasi kepada para mahasiswa KKN serta pemuda desa. Kehadiran Bhabinkamtibmas menunjukkan komitmen Polri dalam membangun kedekatan dengan generasi muda serta mendukung pengembangan kreativitas dan semangat sportivitas di tengah masyarakat.

“Peran Bhabinkamtibmas tidak hanya menjaga kamtibmas, tetapi juga hadir memberikan semangat dan dorongan kepada generasi muda agar terus berkarya dan berkontribusi positif dalam pembangunan desa,” ujar Brigadir Panji di sela-sela kegiatan.

Kegiatan ini juga menjadi momentum sinergi antara mahasiswa, pemerintah desa, dan aparat keamanan dalam mewujudkan lingkungan sosial yang harmonis dan produktif.

Kapolres Sumbawa Barat AKBP Zulkarnain, S.I.K melalui Kasi Humas AKP Zainal Abidin, S.H menyampaikan apresiasi atas peran aktif Bhabinkamtibmas dalam mendukung kegiatan positif masyarakat, khususnya yang menyasar pemuda dan mahasiswa.

“Polres Sumbawa Barat terus mendorong seluruh Bhabinkamtibmas untuk menjadi motor penggerak di tengah masyarakat, terutama dalam membina dan menginspirasi generasi muda. Ini adalah bagian dari komitmen Polri menuju Indonesia Emas 2045,” tegas AKP Zainal .

Kegiatan ditutup dengan suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan, sebagai bukti nyata bahwa kolaborasi antara mahasiswa, masyarakat, dan aparat kepolisian dapat memberikan dampak positif bagi kemajuan desa.