Sumbawa Barat – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, personel Polsek Brang Rea melaksanakan kegiatan pemeriksaan kendaraan bermotor pada jam-jam rawan. Rabu malam,(12/11/2025).
Kegiatan yang berlangsung di ruas jalan utama wilayah Brang Rea tersebut dipimpin langsung oleh personel piket jaga Polsek Brang Rea. Dalam kegiatan ini, petugas memeriksa kendaraan roda dua dan roda empat yang melintas kemudian memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengendara agar selalu berhati-hati dan melengkapi surat-surat kendaraan.
Kasi Humas Polres Sumbawa Barat Iptu Ardiyatmaja menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Personel Polsek jajaran polres sumbawa Barat merupakan langkah preventif untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan, khususnya 3C (curat, curas, dan curanmor) dan gangguan kamtibmas lainnya pada malam hari.
“Pemeriksaan oleh personel dilakukan secara humanis, sambil mengingatkan masyarakat agar selalu waspada, tidak membawa barang berbahaya, dan tertib dalam berlalu lintas,” terangnya
Selain itu, perasonel dilapangan juga menyampaikan pesan kepada para pengendara tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan, dan mengingatkan untuk segera melaporkan ke pihak kepolisian jika melihat atau mengetahui adanya aktivitas mencurigakan di sekitar tempat tinggal mereka.
Kegiatan pemeriksaan kendaraan ini akan terus dilakukan secara rutin dan berkelanjutan guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat di wilayah hukum Polres sumbawa Barat.













