Scroll untuk baca artikel
Berita

Pengaman Pemilu 2024, Polres Lombok Barat Pastikan Kendaraan Dinas dalam Kondisi Baik dan Laik Jalan

×

Pengaman Pemilu 2024, Polres Lombok Barat Pastikan Kendaraan Dinas dalam Kondisi Baik dan Laik Jalan

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB Polres Lombok Barat, Polda NTB, terus melakukan persiapan dalam rangka pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Kamis (28/12/2023).

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan memeriksa dan mendata kendaraan dinas yang akan menggunakannya dalam pengamanan pemilu tersebut.

Kabag SDM Polres Lombok Barat AKP Dewi Komalasari, S.H., selaku Kasatgas Bantuan Operasi (Ban Ops) Mantap Brata Rinjani 2023-2024 menjelaskan pelaksanaannya. Bersama Kabag Logistik AKP M. Safi’I, selaku Kasubsatgas Logistik,.

Dalam kegiatan tersebut, AKP Dewi Komalasari mengatakan, kendaraan dinas merupakan salah satu sarana penting. Dalam mengamankan jalannya tahapan Pemilu 2024.

Oleh karena itu, perlu memastikan bahwa kendaraan tersebut dalam kondisi baik dan terawat.

Baca Juga :  Polda NTB Laksankan Pengamanan Kampanye Dialogis di Lombok Timur, Jaga Kondusivitas Pilkada 2024

“Kendaraan dinas ini akan digunakan untuk patroli, pengamanan TPS, dan kegiatan lainnya dalam rangka Pemilu 2024. Oleh karena itu, kita perlu memastikan bahwa kendaraan ini dalam kondisi prima,” ujarnya.

AKP M. Safi’i menambahkan, kendaraan dinas yang menjalani pemeriksaan meliputi kondisi mesin, ban, lampu, dan lainnya.

Selain itu, juga melakukan pendataan terhadap jumlah kendaraan dinas yang tersedia, serta kelengkapan dokumennya.

“Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa semua kendaraan dinas dalam kondisi baik dan laik jalan. Namun, kita akan terus melakukan perawatan secara rutin agar kendaraan ini tetap dalam kondisi prima,” ujarnya.

Kegiatan pengecekan dan pendataan kendaraan dinas ini merupakan salah satu upaya Polres Lombok Barat. Untuk menjamin kelancaran dan keamanan pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.