Hukrim

Polsek Jatiasih Berhasil Ungkap Kasus Curamor, Motor Korban Kembali

×

Polsek Jatiasih Berhasil Ungkap Kasus Curamor, Motor Korban Kembali

Sebarkan artikel ini
Polsek Jatiasih Berhasil Ungkap Kasus Curamor, Motor Korban Kembali

Bekasi, Polsek Jatiasih Polres Metro Bekasi Kota berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang terjadi pada Oktober 2024. Keberhasilan tersebut diumumkan dalam konferensi pers yang digelar di Mapolsek Jatiasih, Sabtu (16/11/2024). Dalam kesempatan tersebut, sejumlah sepeda motor yang telah dicuri oleh pelaku berhasil dikembalikan kepada para pemiliknya.

Konferensi pers ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Jatiasih, Kompol Danu Mega Winanto, yang didampingi oleh Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota, AKP Suparyono. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Jatiasih menjelaskan bahwa pencurian sepeda motor yang dilaporkan pada bulan Oktober lalu telah berhasil diungkap setelah kerja keras tim dari Polsek Jatiasih. “Kami bekerja keras dalam menangani kasus ini, dan berkat kerjasama tim, kami akhirnya bisa mengembalikan barang bukti berupa sepeda motor kepada para pemilik yang sah,” ujar Kompol Danu Mega Winanto.

Korban Curah Hati kepada Polisi

Dalam konferensi pers tersebut, turut hadir salah satu korban yang merupakan seorang perempuan berinisial LS. LS adalah salah satu pemilik sepeda motor yang menjadi korban pencurian pada Oktober 2024. Di hadapan media, LS menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada pihak kepolisian, khususnya Polsek Jatiasih, yang telah berhasil mengungkap kasus tersebut dan mengembalikan sepeda motornya.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kapolsek Jatiasih serta seluruh anggota yang telah membantu dalam pengungkapan kasus curanmor ini,” ungkap LS dengan penuh haru. “Dengan diungkapnya kasus ini, saya bisa mendapatkan kembali motor saya yang hilang dicuri. Terima kasih banyak,” tambahnya.

Baca Juga :  Pengedar Sabu Ditangkap Polres Kuansing, Bawa 3,54 Gram Narkoba

Keberhasilan Polsek Jatiasih dalam mengungkap kasus ini memberikan rasa lega kepada korban dan juga membuktikan bahwa pihak kepolisian selalu berkomitmen untuk melindungi masyarakat dari tindak kriminalitas, termasuk kasus pencurian kendaraan bermotor yang belakangan ini marak terjadi.

Himbauan kepada Masyarakat

LS juga memberikan pesan kepada warga dan masyarakat sekitar agar selalu waspada terhadap potensi tindak kriminal. Ia menghimbau kepada siapapun yang mengalami kejadian serupa, untuk segera melapor ke kantor polisi terdekat. “Jangan ragu untuk melapor jika mengalami kejadian serupa seperti yang saya alami. Keberhasilan pihak kepolisian sangat bergantung pada informasi yang diberikan oleh masyarakat,” ujar LS.

Kompol Danu Mega Winanto menambahkan bahwa Polsek Jatiasih akan terus melakukan patroli rutin dan meningkatkan kewaspadaan untuk mencegah terjadinya tindak kriminal di wilayah hukum mereka. Ia juga mengimbau masyarakat untuk turut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dengan cara melapor jika mengetahui aktivitas mencurigakan di sekitar lingkungan mereka.

Baca Juga :  Polres Pelabuhan Belawan Tangkapi 10 Anggota Genk Motor Sena Marelan

“Keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas kami. Kami akan terus berupaya mengungkap kasus-kasus kejahatan yang terjadi di wilayah kami,” tandas Kapolsek Jatiasih.